Halaman

Senin, 17 September 2012

Tidak ada lagi waktu bagimu untuk berkata SIA-SIA

   Tinggalkan perselisihan dan perdebatan yang tidak produktif dan sia-sia . karena hal itu bisa menyempitkan hati dan mengotori pikiranmu .jangan selalu berupaya untuk memuaskan manusia terhadap permasalahan yang membutuhkan pandangan, tapi ungkapkan pendapatmu dengan tenang tanpa desakan dan hindari munculnya perang saraf diantara kamu dan temanmu .

   Ketahuilah, bahwa ada perkara yang bisa membawamu pada kegelisahan hati, diantaranya menggunjing dan mencari kesalahan orang lain . hal ini bisa menghilangkan pahala dan malah menambah dosa serta menghilangkan ketenangan . sibukkan dirimu untuk mencari kekurangan diri sendiri dari pada mencari kekurangan orang lain . disetiap diri manusia ada kesalahan dan kekurangan . maka, beruntunglah mereka yang disibukkan oleh aibnya sendiri daripada aib orang lain .


" KETAHUILAH BAHWA APA YANG MENIMPAMU TIDAK PERNAH SALAH "

Tidak ada komentar:

Posting Komentar